Pengamat Sosial USU Drs Wara Sinuhaji MHum: Pemakzulan Bupati Karo Jadi Contoh Bagi Kepala Daerah di Sumut Minggu, 9 Maret 2014 | 10:43:46 1 Medan (SIB)-
Berhasilnya pemakzulan Bupati Karo DR (HC) Kena Ukur Karo Jambi oleh masyarakatnya sendiri merupakan kemenangan masyarakat Karo. Namun di sisi lain, ini menjadi cemeti bagi bupati atau wali kota dan gubernur di Sumut agar benar-benar berbuat sesuai peraturan dan demi kesejahteraan rakyat. “Pemakzulan Bupati Karo ini bisa menjadi contoh bagi bupati ataupun wali kota yang lain di era demokrasi sekarang ini. Karena saya yakin, rakyat tidak akan memakzulkan seorang bupati kalau memanfaatkan kekuasaan untuk kepentingan rakyat dan tampil populis di tengah rakyatnya,” kata pengamat sosial politik USU Drs Wara Sinuhaji MHum kepada wartawan, Sabtu (8/3/2014) menanggapi berita “Bupati Karo Sah Diberhentikan”. Dikatakan Wara, kalau para bupati memanfaatkan kekuasaannya untuk kesejahteraan rakyat di manapun dia bertugas, maka pemakzulan seperti Bupati Karo tidak akan terjadi. Namun sebaliknya, apabila kekuasaan itu disalahgunakan oleh bupati maka tidak tertutup kemungkinan di mana-mana pun akan terjadi pemakzulan. Wara mengimbau, agar para demonstran jangan terlalu eforia. Biarkan saja semua mengalir seperti apa adanya. “Kita harus menjaga kekondusifan masyarakat Karo supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan seperti berbuat anarkis. “Mari kita kawal sidang paripurna DPRD Karo untuk melanjutkan mekanisme pemakzulan ini,” kata Wara. Hasil paripurna DPRD Karo akan disampaikan kepada Presiden melalui gubernur dan kemudian Mendagri akan mengeluarkan SK pengangkatan pengganti Bupati Karo. “Setahu saya sebagai pengganti bupati otomatis adalah wakil bupati”, ujarnya. Wara mengatakan, masyarakat Karo ke depan harus memilih calon bupatinya yang pintar dan mampu mensejahterahkan rakyat, termasuk Parpol yang mengusung calon bupati harus melakukan seleksi terbaik untuk calon Bupati Karo. Kondisi ini terjadi dikatakan karena politik transaksional, bagaimana kelanjutan keterangan Wara Sinuhaji? Simak berita selengkapnya di Harian Umum Sinar Indonesia Baru (SIB) edisi 09 Maret 2014. Atau akses melalui http://epaper.hariansib.co/ yang di up-date setiap pukul 13.00 WIB.
Komentar
Posting Komentar